Tuesday, April 29, 2014

Peluang 1,3 % masuk surga.

Ummat Islam akan terbagi menjadi tujuh tiga golongan.  Banya hadist yang meriwayatkan tentang hal ini salah satunya,

Hadist yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah, bahwa Rasulullah SAW. bersabda.
“Orang-orang Yahudi terpecah kedalam 71 atau 72 golongan, demikian juga orang-orang Nasrani, dan umatku akan terbagi kedalam 73 golongan.” HR. Sunan Abu Daud.

Jika ummat Islam akan terbagi menjadi 73 golongan sedang yang selamat hanya satu, itu artimya kit memiliki peluang sebesar 1,3 % untuk menjadi bagian dari golongan yang benar. kecil betul!. Ini jika kita menjalankan seluruh ajaran Islam dalam golongan yang benar itu secara benar dan menyeluruh. Bagaimana jika kita hanya menjalankan sebagian saja, ditambah adanya kemungkinan amal-amal kita yang tidak diterima belum lagi dosa-dosa kita yang lainnya. Peluang masuk surga dalam hitung-hitungan ini sangat kecil.

Pada tahun 2012, jumlah penduduk Bumi sebesar 7,064 miliar, dan setiap orang memiliki kemungkinan masuk surga sebesar 1,3 %.  artinya jumlah penghuni surga dari penduduk bumi pada tahun 2012 kemungkinan sangat kecil.

Dalam logika bisnis, siapa rela menginvestasikan hartannya dengan keuntungan sebesar 1,3 %? tak ada.

Hanya orang-orang yang mengerti nilai surga, ia akan menginvestasikan seluruh hidupnya untuk meraih kesenangan abadi itu. Orang-orang beriman tahu bahwa surga adalah balasan yang sangat agung, berisi kenikmatan hidup yang kekal, dengan segala kenyamanan yang tak dapat dirasakan dengan logika akal.

Itulah sebabnya, meski dengan peluang yang kecil, Orang-orang beriman yang berusaha, mengerahkan segala kemampuan dan daya yang dimiliki untuk meraih surga.

Dan tiada surga akan dapat dicapai kecual dengan Islam, dan tiada Islam yang benar kecuali yang sesuai dengan Al Qur'an dan Sunnah Rasulullah SAW. Tanpa menambahkan dan tanpa mengurangi.

No comments:

Post a Comment

Pembaca yang baik meninggalkan jejak..